Mengenal Lebih Dekat Agile HR Bersama Alinne Rosida Djumhana

Karyawan atau SDM merupakan unsur yang sangat penting dalam menjaga peforma perusahaan. Oleh karena itu tentunya menjadi fokus dari perusahaan untuk mengembangkan potensi SDM sehingga perusahaan mengembangkan divisi Human Resources Development (HRD/HR). Uniknya dinamika dunia SDM dan Manusia yang kemudian menjadi pendorong utama semakin berkembangnya berbagai dinamika dan teori di dunia HR termasuk salah satunya Agile HR.

Untuk membahas lebih lanjut mengenai tren Agile HR dan bagaimana penerapannya di dalam perusahaan. Kami mengundanh Alinne Rosida Djumhana CEO dari perusahaan konsultan HR Better & Co untuk berbincang bincang mengenai HR dan Agile HR.

Apa Itu Agile HR

Secara sederhana agile merupakan sebuah pola pikir dimana, kita tidak bisa memprediksi segala sesuatu dalam jangka panjang akibat kompleksitas situasi. Akibat dari masa depan yang tidak bisa diprediksi kemudian mengakibatkan langkah yang diambil cenderung berbentuk jangka pendek. Hal ini kemudian menciptakan keadaan dimana perusahaan bisa bergerak dan beradaptasi secara lebih leluasa mengikuti perkembangan terbaru.

Dalam bidang HR sendiri langkah agile tidak hanya harus dilakukan dalam bentuk beradaptasi. Harus juga diikuti dengan tujuan dan value apa yang ingin dicapai oleh perusahaan dan departemen HR.

Seperti Apa dan Bagaimana Penerapannya?

Sebelum penerapannya memang hal pertama yang perlu dilihat adalah permasalahan apa yang dihadapi. Dengan melihat symptoms, gejala, atau hambatan seperti yang dialami perusahaan sehingga harus melakukan adaptasi.

Dalam penentuan perubahannya tentunya harus mengikuti kebutuhan dari perusahaan dan karyawan, agar perubahan yang dilakukan bisa efektif dan tepat sasaran.

Dalam penerapannya sendiri agile hr biasa diwujudkan dengan aktifitas yang sifatnya menyelesaikan permasalahan jangka pendek, seperti SCRUM dan Daily Stand Up. Hal ini dilakukan agar fokus perusahaan dan karyawan bisa lebih terpusat untuk menyelesaikan permasalahan yang ada didepan mata sehingga bisa beradaptasi lebih baik.

Simak selengkapnya obrolan kami dengan Alinne Rosida Djumhana di Podcast Expert Talks With Codemi. Dengarkan juga episode lainnya dari podcast Expert Talks With Codemi disini. Kelola training anda dengan LMS Codemi Learning.

Mengenal Lebih Dekat Agile HR Bersama Alinne Rosida Djumhana

Berlangganan Newsletter

Jika anda tertarik mendapatkan update terkait learning management system, silahkan isi form berikut ini.

2 Comments

Leave Comment

Your email address will not be published, Required fields are marked





Related Article
Codemi Publication

Pada dasarnya semua orang merupakan seorang salesman, perbedaanya terletak pada hal apa yang dijual, bisa jadi ide, produk, atau jasa. Oleh karena

Codemi Publication

Proses training seringkali identik dengan kondisi di kelas atau seminar yang cenderung membosankan sehingga peserta cenderung kurang memerhatikan.

Unduh Codemi Learning Hub Annual Report 2022

X